Rabu, 13 Agustus 2008
temu ilmiah tahun 2008 - 2010
1. September 2008 : Pusdiklat Depdagri Regional Yogyakarta
2. November 2008 : BKKBN Yogyakarta
3. Januari 2009 : BLPP ( Diklat Pertanian ) Yogyakarta
4. Maret 2009 : P4TK SB Yogyakarta
5. Mei 2009 : MMTC Yogyakarta
6. Juli 2009 : Badan Diklat Propinsi DIY
7. September 2009 : Bapelkes DIY
8. Nopember 2009 : BKKBN Yogyakarta
9. Januari 2010 : Pusdiklat depdagri Regional Yogyakarta
profile ketua iwi diy
Ir. Subangkit Mulyono,M.Ed terpilih sebagai ketua iwi diy periode tahun 2007 - 2010.
orangnya ramah, guanteng, dan agak bawel juga. Dia dilahirkan di daerah pusat gempa yaitu Bantul pada tanggal 27 April 1957. Lulusan Fakultas Petrnakan UGM tahun 1985, melanjutkan pendidikan ke Sam Houston State University, Texas USA dan memperoleh gelar Master of Education tahun 1987, dan saat ini sedang menyelesaikan program Doktor (S3) di Universitas Negeri Yogyakarta.
Domba bagi dia merupakan istri keduanya, terbukti buku yang ditulis bolak balik berbicara masalah domba. Buku karanganya diantaranya : Pembibitan Kambing dan Domba, Pemeliharaan domba Prolifik, Pemeliharaan Domba Potong dan beberapa buku lainnya.
Selasa, 12 Agustus 2008
kegiatan iwi diy
Penerbitan majalah Wacana Widya, saat ini telah terbit edisi 6, periode januari - juni 2008.
Di edisi ini berisi : 1. Mengurai Benang Kusut " Kerugian Negara " dalam mesin pemintalan " Keuangan Negara " oleh Mila Mumpuni , widyaiswara Balai Diklat Keuangan III Yogyakarta.
2. Peran Pengadilan Intern untuk Mendeteksi dan Mencegah Korupsi, oleh Suradi, Widyaiswara Balai Diklat Keuangan III Yogyakarta.3. Peningkatan Interaksi Pembelajaran Siswa, oleh Sutriari Astati. 4. Kurikulum Berbasis Kompetensi : Realitas dan Harapan kedepan , oleh Syahrir Kandung, Widyaiswara MMTC. 5. Tip, merubah stress menjadi sukses , oleh Hemat Wahyudi, Widyaiswara Balai Diklat PU Wilayah III Yogyakarta. 6 Effektifitas penerapan Andragogi terhadap pencapaian tujuan SL-PHT padi , oleh : Suparti, Rahayu Ismantarti, Suyono, Widyaiswara BLPP Wonocatur, Yogyakarta. 7. Kajian : Proses Belajar Mengajar di Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaan Swadaya ( P4S ) dalam upaya pemberdayaan masyarakat tani di Propinsi Diy , oleh Nucky Menurwati & Suyadi, Widyaiswara BP2BPT Wonocatur, Yogyakarta. 8. Upaya Memecahkan Soal cerita Matematika SD oleh Marsudi Raharjo, Widyaiswara P4TK Matematika Yogyakarta. 9. Penilaian Angka Kredit dalam Jabatan fungsional Widyaiswara oleh Sudarmadi, Widyaiswara MMTC Yogyakarta. 10. Pengaruh Televisi dan Peranan Keluarga , oleh Kusumo Gambriyanto, Widyaiswara MMTC. 11. Membangun Kompetensi Widyaiswara, oleh Joko Sulistyo, Widyaiswara BBPPKS dan dari redaksi laporan kunjungan kemitraan ke IWI Propinsi Jawa Tengah.
ikatan widyaiswara indonesia diy
widyaiswara adalah pegawai negeri sipil yang diangkat sebagai pejabat fungsional oleh pejabat yang berwenang dengan tugas, tanggung jawab, wewenang untuk mendidik, mengajar, dan/atau melatih PNS pada lembaga pendidikan dan pelatihan (Diklat) pemerintah.
widyaiswara yang berada di diy tergabung dalam ikatan widyaiswara indonesia diy. saat ini ikatan widyaiswara indonesia disingkat iwi diy diketuai oleh Ir. Subangkit Mulyono, M.Ed.
Langganan:
Postingan (Atom)